Sabtu, Mei 24, 2025
BerandaBerita TerbaruMobil Listrik Nio ET7, Sedan Mewah dengan Baterai Termahal di Dunia

Mobil Listrik Nio ET7, Sedan Mewah dengan Baterai Termahal di Dunia

Mobil listrik Nio ET7 sebagai produk pertama yang keluarkan dari produsen asal China, Nio. Kendaraan yang satu ini hadir dengan spesifikasi terbaik, bahkan mampu bersaing dengan perusahaan Tesla.

Tesla merupakan perusahaan mobil listrik asal Amerika Serikat yang mampu memberikan produk terbaik, sehingga bisa menjadi pesaing yang berat.

ET7 mampu bersaing sebagai pasar otomotif listrik. Mobil sedan yang satu ini dijual tanpa baterai. Sebab, hal ini justru dijadikan agar pemilik kendaraan mau menyewanya pada perusahaan penyedia baterai.

Baca Juga : Kelebihan Ferrari F8 Tributo, Ini Ulasan Lengkapnya

Namun, hadir dengan pilihan kapasitas baterai untuk konsumen. Hadir dengan tampilan futuristik ini mampu membuat konsumen semakin merasa nyaman berkendara.

Keberadaan mobil listrik pada pasar otomotif kini mampu menarik dengan mudah karena lebih ramah lingkungan. Hal ini terlihat jelas dari banyak perusahaan otomotif yang berinovasi membuat mobil listrik.

Bahkan perusahaan tersebut berlomba-lomba menemukan berbagai fitur terbaik yang mampu memberikan kenyamanan saat berkendara.

Mobil listrik Nio ET7 juga memberikan penawaran yang banyak dengan keunggulan yang dimiliki. Selain menawarkan dua pilihan harga untuk konsumen, produk Nio ini memang sengaja hadir dengan baterai terpisah.

Anda perlu tahu spesifikasi terbaiknya dari mobil listrik yang satu ini. Hadir dengan berbagai keunggulan dan kemewahan dari segi mobil sedan terbaru.

Spesifikasi Terlengkap Mobil Listrik Nio ET7

Perusahaan asal China ini mampu menghadirkan mobil sedan listrik pertamanya. Bahkan rencananya perusahaan ini akan mengembangkan sayapnya dengan memproduksi berbagai macam tipe terbaru.

Namun, meski menjadi produk pertama, kendaraan ini kabarnya akan menjadi pesaing ketat kendaraan Tesla asal Amerika Serikat.

Dengan bandrol harga yang cukup tinggi, mobil sedan ini hadir dengan baterai terpisah. Sebab, harganya yang tinggi memiliki spesifikasi terbaik juga.

Baca Juga : BMW X1 Bekas Kendaraan Mewah dengan Berbagai Kelebihan

Sehingga bagi konsumen Nio ET7 bisa menyewa baterainya pada perusahaan energi. Tidak hanya itu saja, mobil asal Cina ini juga diklaim memiliki penggantian baterai tercepat di dunia.

Berikut ini ada beberapa kelebihan yang mobil listrik perusahaan Nio miliki. Keunggulannya yaitu:

Harga

Mobil listrik Nio ET7 memiliki spesifikasi tinggi dengan bandrol harga yang cukup mahal. Ada dua penawaran harga yang bisa anda dapatkan.

Tanpa baterai 378 ribu yuan atau setara Rp 875 jutaan. Sedangkan untuk harga yang memiliki pelengkap baterainya membawa kisaran harga sebesar Rp 975 jutaan.

Kapasitas Baterai

Selain hadir dengan 2 pilihan harga, mobil listrik Nio ET7 juga hadir dengan berbagai kapasitas baterai. Sehingga memudahkan konsumen dalam memilihnya.

Tersedia kapasitas baterai mulai dari 70 kWh dengan jarak tempuh 500 km. Sedangkan kapasitas baterai 100 kWh mampu menempuh jarak 1000 km dan kapasitas 150 kWh dengan jarak tempuh 1500 km.

Selain mampu menempuh jarak yang cukup bagus, bahkan hingga ribuan kilometer, Nio ET7 juga menawarkan berbagai keunggulan lainnya.

Baterai yang ada pada mobil sedan listrik ini menjadi komponen paling mahal pada sebuah mobil listrik yang ada. Hal inilah memberikan kemungkinan bagi konsumen untuk menyewa baterai pada perusahaan energi.

Teknologi

Mobil listrik Nio ET7 juga memiliki teknologi yang canggih. Adanya teknologi NIO Power Swap Statio 2.0 mampu membuat penggantian baterainya bisa lebih cepat. Bahkan bisa anda lakukan cukup dengan tempo 3 menit saja dan hal ini memang lebih cepat daripada anda mengisi BBM.

Fitur

Mobil listrik Nio ET7 juga membawa fitur modern yang canggih yaitu otonom. Mobil sedan yang satu ini bisa berjalan sendiri dengan biaya berlangganan sebesar USD 105 atau setara dengan Rp 1,5 juta per bulan.

Untuk mendukung adanya fitur ini, kendaraan yang satu ini sudah memiliki kamera beresolusi 8 MP. Sedangkan untuk otaknya memiliki bekal chipset Nvidia yang diyakini memiliki kekuatan yang bertenaga.

Baca Juga : Tesla Model Y, Mobil Listrik Performa Tangguh Harga Terjangkau

Sehingga bisa memproses perintah yang tersedia dalam sistem. Tidak hanya itu saja, mobil sedan listrik ini juga memiliki sensor lidar dengan bekal laser 1550 nanometer.

Sudut pandang 120 derajat dan menjangkau hingga 500 meter. Nio merupakan perusahaan asal China yang mampu menghadirkan mobil listrik pesaing Tesla asal Amerika.

Hadir dengan berbagai kelebihan dan mampu memberikan kemudahan bagi penggunanya. Mobil listrik Nio ET7 ini menjadi mobil dengan baterai termahal. (R10/HR-Online)

Editor : Adi Karyanto

Jalan Raya Banjar-Cimaragas

Hati-Hati! Jalan Raya Banjar-Cimaragas Amblas Akibat Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Jumat (23/5/2025) sore, menyebabkan Jalan Raya Banjar-Cimaragas, Blok Junti, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar,...
Bupati Ciamis Pilih Pesantren untuk Bina Anak Bermasalah, Ini Alasannya

Bupati Ciamis Pilih Pesantren untuk Bina Anak Bermasalah, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis punya cara sendiri untuk membina anak-anak nakal atau bermasalah di Ciamis. Bupati Ciamis Herdiat Sunarya akan memasukan anak atau pelajar...
Timnas Kehilangan Pemain Kunci

Timnas Kehilangan Pemain Kunci Keturunan Kepulauan Tanimbar Jelang Piala Dunia, Patrick Kluivert Putar Otak!

Menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert harus putar otak mengatur strategi baru. Pasalnya, Timnas kehilangan pemain kunci keturunan...
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Punya Semangat Peduli Lingkungan Hidup yang Kuat Lewat Industri Bambu

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Punya Semangat Peduli Lingkungan Hidup yang Kuat Lewat Industri Bambu

harapanrakyat.com,- Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menunjukkan komitmen kuat terhadap pelestarian lingkungan melalui pengembangan industri bambu di Indonesia. Ia punya semangat eco concious. Direktur...
Janji Program 100 Hari

Perbaikan Jalan Rusak Turut Jadi Tuntutan Buruh Saat Tagih Janji Program 100 Hari Kerja Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Buruh yang terdiri dari Forum Solidaritas Buruh (FSB) dan Serikat Buruh Muslimin (Sarbumusi) Kota Banjar, Jawa Barat, tak hanya menuntut Perda Ketenagakerjaan saat...
Viking Persib Club Distrik

Nobar Akhir Liga 1, Viking Persib Club Distrik Sumedang akan Gelar Ngagogo dan Konvoi

harapanrakyat.com,- Viking Persib Club Distrik Sumedang, Jawa Barat, akan menggelar nonton bareng (nobar) pertandingan pekan terakhir Liga 1 musim 2024-2025 antara Persib Bandung melawan...