Jumat, Mei 23, 2025
BerandaBerita TerbaruPerut Kembung Pada Anak, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Perut Kembung Pada Anak, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Perut kembung pada anak termasuk gangguan yang sering terjadi. Gangguan ini sering membuat anak rewel dan membuat bingung para orang tua. Mengenal penyebab perut kembung penting agar tahu cara mengatasinya yang efektif.

Kondisi perut kembung memang sering menghadirkan rasa tidak nyaman bagi penderitanya. Kondisi ini dapat menyerang siapa saja, termasuk anak-anak. Meskipun bukan merupakan kondisi yang berbahaya, penanganan yang cepat penting kita lakukan.

Penyebab Perut Kembung pada Anak

Gangguan perut kembung yang terjadi pada anak-anak biasanya akan membuat anak menjadi rewel dan tidak mau makan. Untuk itu, yuk kenali penyebab perut kembung pada anak.

Baca Juga: Tanda Bayi Cukup ASI, Kenali Ciri-cirinya dengan Mudah dan Tepat

Kemasukan Udara

Perut kembung dapat terjadi karena gas berlebihan yang terdapat pada usus. Kondisi ini dapat terjadi karena anak terlalu banyak menelan udara. Masuknya udara ke dalam tubuh ini dapat terjadi karena sejumlah sebab.

Salah satunya terjadi karena anak yang senang makan sambil bermain atau berlari. Hal ini akan menyebabkan udara masuk ke dalam tubuh. Kondisi tersebut juga dapat terjadi ketika anak sering menangis atau batuk.

Beberapa jenis makanan tertentu juga ada yang bisa memicu produksi gas dalam perut. Seperti jenis makanan kubis, brokoli, bawang, kembang kol, lobak, kacang-kacangan dan bawang. Mengonsumsi makanan ini dapat menyebabkan kondisi tersebut.

Mengonsumsi minuman bersoda juga dapat menyebabkan perut kembung pada anak. Karena itu penting mengenal sejumlah makanan yang masuk ke dalam perut anak.

Anak Kekurangan Gizi

Gangguan perut kembung juga bisa memperlihatkan kondisi anak yang kekurangan gizi. Kondisi ini juga bisa terjadi karena beberapa jenis penyakit tertentu.

Gangguan berupa perut kembung akan membuat anak mengalami gejala lainnya. Seperti gangguan pencernaan, pertumbuhan bakteri usus yang berlebih, hingga gangguan peristaltik usus.

Akibatnya, anak yang mengalami gangguan ini dapat merasakan nyeri perut, sembelit, hingga muntah.

Cara Mengatasi Perut Kembung

Mengenal faktor yang menyebabkan perut kembung yang terjadi pada anak-anak sangat penting. Utamanya untuk menemukan solusinya yang tepat. Berikut ini beberapa cara mengatasi perut kembung pada anak yang bisa Anda lakukan.

Cara Makan yang Baik

Solusi masalah perut kembung ini pada dasarnya dapat kita cegah dengan melakukan kebiasaan makan yang baik. Orang tua sebaiknya mengajarkan anak untuk makan dengan tenang dan santai tanpa berlari.

Orang tua bahkan bisa memberi contoh untuk makan secara perlahan di ruang makan. Terutama cara makan yang benar dengan mengunyah makanan secara pelan-pelan.

Jika anak mengalami kondisi ini, Anda sebaiknya perlu mengidentifikasi kebiasaan anak untuk mengubah pola hidup dan memberikan penanganan yang cepat dan tepat.

Baca Juga: Mengajari Anak Mengelola Emosi, Trik Hadapi Anak Ngamuk

Selektif Memilih Makanan

Anda juga perlu memperhatikan berbagai jenis makanan yang Anda berikan untuk anak. Mengonsumsi makanan yang bergizi dan tidak memiliki kandungan gas berlebih dapat menjadi solusi alternatif mengatasi perut kembung pada anak.

Beberapa makanan sehat dan bernutrisi yang baik untuk anak tersebut ada banyak macamnya. Makanan itu dapat terdiri dari susu, jagung, yogurt, telur dan ikan.

Minum Air yang Cukup

Mengajarkan anak untuk memperbanyak minum air yang cukup juga perlu Anda lakukan daripada memberinya jus buah secara berlebihan. Pasalnya, jus buah memiliki kandungan fruktosa dan sukrosa yang bisa memicu pembentukan gas pada pencernaan.

Dengan mengonsumsi air putih yang cukup juga berguna untuk mencegah konstipasi dan mengurangi risiko perut kembung.

Kompres Air Hangat

Cara mengatasi perut kembung pada anak juga bisa dengan kompres air hangat. Jika Anda mendapati anak merasa tidak nyaman akibat masalah perut kembung, Anda bisa memberikan kompres air hangat pada perutnya.

Air hangat juga bisa kita berikan sebagai minuman untuk meredakan rasa tidak nyaman pada perut si kecil. Tak hanya rasa nyaman, hal ini juga dapat mengurangi perut kembung.

Baca Juga: Mengatasi Anak Kegemukan, Apa yang Harus Bunda Lakukan?

Kondisi pencernaan yang tidak baik karena perut kembung memang dapat menciptakan rasa tidak nyaman. Dengan mengompres perut anak akan mampu meredakan ketidaknyamanan yang ada.

Itulah berbagai faktor penyebab perut kembung pada anak beserta cara mengatasinya. Namun jika perut kembung yang terjadi beserta adanya gejala lainnya, Anda perlu menghubungi dokter. (R11/HR-Online)

Editor: Ndu

Tinjau Pergerakan Tanah di Tol Cisumdawu, Ini Temuan Polres Sumedang

Tinjau Pergerakan Tanah di Tol Cisumdawu, Ini Temuan Polres Sumedang

harapanrakyat.com,- Satlantas Polres Sumedang, Jawa Barat, melakukan survei langsung terhadap titik pergerakan tanah yang mengancam ruas Tol Cisumdawu di Kilometer 177. Polisi melakukan survei...
Buruh Demo Wali Kota Banjar, Sebut Program Lapangan Kerja Hanya Omon-Omon Tak Ada Realisasi

Buruh Demo Wali Kota Banjar, Sebut Program Lapangan Kerja Hanya Omon-Omon Tak Ada Realisasi

harapanrakyat.com,- Massa buruh dari Forum Solidaritas Buruh (FSB) Banjar dan Sarikat Buruh Muslimin (Sarbumusi) Kota Banjar, melakukan aksi unjuk rasa menagih janji program 100...
Seorang Jemaah Haji Asal Ciamis Meninggal Dunia di Makkah, Diduga Serangan Jantung

Seorang Jemaah Haji Asal Ciamis Meninggal Dunia di Makkah, Diduga Serangan Jantung

harapanrakyat.com,- Seorang jemaah haji asal Ciamis, Jawa Barat, meninggal dunia di Tanah Suci Makkah pada Rabu (21/5/2025) pukul 17.30 waktu Arab Saudi. Jemaah haji tersebut...
Cara Melepas Alarm Mobil dengan Aman dan Anti Ribet

Cara Melepas Alarm Mobil dengan Aman dan Anti Ribet

Pada dasarnya, alarm mobil berfungsi untuk melindungi kendaraan dari bahaya pencurian barang-barang berharga di dalamnya. Namun, alarm mobil yang berbunyi sendiri tanpa sebab, tentu...
Penyebab dan Solusi HP Terdeteksi Root Padahal Tidak Di-root

Penyebab dan Solusi HP Terdeteksi Root Padahal Tidak Di-root

Saat ponsel terdeteksi root padahal tidak di-root seringkali membuat pengguna bertanya-tanya. Wajar saja jika pengguna merasa bingung saat menemukan notifikasi tersebut. Biasanya hal ini...
Cegah Banjir Terulang, Pemkab Ciamis dan BBWS Citanduy Sepakat Normalisasi Sungai

Cegah Banjir Terulang, Pemkab Ciamis dan BBWS Citanduy Sepakat Normalisasi Sungai

harapanrakyat.com,- Menyikapi bencana banjir yang menerjang Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis akibat luapan Sungai Citanduy, Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya gerak cepat dan langsung koordinasi dengan...