Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita BisnisHabiskan Liburan Asik di Bandung Bersama Villa Istana Bunga

Habiskan Liburan Asik di Bandung Bersama Villa Istana Bunga

Berita Advertorial, (harapanrakyat.com),-

Penatnya aktivitas di Jakarta membuat banyak orang memutuskan berlibur keluar kota saat akhir pekan. Beberapa destinasi popular menjadi pilihan seperti Bandung ataupun Bogor. Kedua kota ini menawarkan suasana rekreasi yang menyenangkan namun masih cukup dekat dengan ibukota. Salah satu kota yang paling direkomendasikan adalah Bandung.

Disini anda bisa menikmati berbagai keindahan alam, kuliner, dan pusat perbelanjaan menarik. Tidaklah heran jika kota ini selalu ramai saat liburan. Nah anda mungkin ingin tahu tempat-tempat menarik mana saja di Bandung yang bisa anda kunjungi. Berikut ada 6 tempat populer yang bisa anda pertimbangkan.

1. Trans Studio Bandung

Ini adalah wahana bermain terbesar di Bandung. Trans Studio Bandung terintegrasi langsung dengan Trans Studio Mall, Trans Studio Hotel, dan juga Ibis Trans Studio Hotel. Anda bisa mengajak pasangan ataupun anak anda menikmati berbagai wahana permainan yang mengasikkan.

2. Kebun Strawberry Ciwidey

Jika anda berlibur bersama keluarga, anda wajib membawa mereka kesini. Disini penuh dengan strawberry dan anda bisa memilih, memetik sendiri, hingga makan langsung strawberry segar. Anda tidak perlu membayar apa-apa, kecuali strawberry yang akan anda bawa pulang atau yang sudah dipetik saja.

3. Cihampelas Walk

Di Ciwalk, anda bisa menikmati banyak makanan khas Bandung yang enak sambil berbelanja santai. Di daerah ini juga terdapat beberapa tempat bermain anak.

4. Gunung Tangkuban Perahu

Gunung Tangkuban Perahu ini merupakan objek wisata paling populer. Banyak orang yang penasaran akan legenda sebuah perahu yang ditendang hingga terbalik menjadi sebuah gunung oleh Sangkuriang.

5. Kawah Putih Ciwidey

Kawah putih Ciwidey selalu menarik banyak wisatawan. Disini anda bisa melihat kawah vulkanik dengan belerang. Anda akan melihat banyak orang yang merendam bagian tubuh mereka ke kawah ini. Kawah ini juga sering berkabut. Pemandangan yang bagus menjadikan beberapa orang memilih tempat ini sebagai latar foto pre-wedding.

6. Paris Van Java Mall

PVJ Mall bisa dikatakan ikon dari kota Bandung. Keunikan dari tempat ini adalah mall ini terbuka dan bukan di dalam satu bangunan seperti umumnya. Disini terdapat banyak tempat hiburan, restoran, belanja, hingga kafe. Bagi anda yang suka nongkrong, disini sangatlah cocok.

Nah takjub bukan dengan daya tarik Bandung? Untuk menemani waktu anda berlibur, anda pasti memerlukan tempat menginap selama di Bandung. Menginap tidak melulu harus di hotel berbintang, apalagi jika anda datang bersama banyak sanak keluarga. Salah satu yang bisa anda pertimbangkan adalah Villa Istana Bunga.

Fasilitas villa ini pun tidak kalah dengan hotel-hotel berbintang umumnya. Villa Istana Bunga berada di Jalan Kol. Masturi Km 9, Lembang. Keunggulan dari villa ini dibanding lainnya terletak pada suasana alam yang asri, udara yang sejuk, dan pemandangan alam gunung yang hijau.

Letak dari villa ini dekat dengan Observatorium Bosscha. Vila ini juga berada di satu daerah dengan Lapangan Golf Poltak dan Gunung Tangkuban Perahu.

Villa ini menawarkan banyak jenis villa tergantung pada jumlah orang yang menginap, ranjang dan kamar yang dibutuhkan. Ada villa yang menyediakan 1 hingga 6 kamar. Fasilitas yang diberikan meliputi area parkir, ruang keluarga, bathtub, penitipan bagasi, lapangan tennis outdoor, tennis meja, tunggang kuda, taman, ruang TV, area main anak dan kolam berenang.

Selain itu anda juga bisa menikmati ruang pertemuan yang bisa menampung lebih kurang 100 orang, playground, tempat pemancingan, rotensia home made café yang menawarkan berbagai jenis hidangan yang sedap, gedung olahraga, spa, outbond, serta tea garden. Sekitar 1 kilometer dari villa ini terdapat air terjun curug cimahi.

Anda juga bisa menikmati pesona alam yang sangat luar biasa. Namun berhati-hatilah karena ada banyak kera disini. Harga kamar terendah dimulai dari Rp. 600.000 per malam. Anda juga bisa mendapatkan potongan harga bila melakukan booking di situs sekelas Traveloka dan situs OTA lain, atau sekedar hanya membaca review demi memastikan kualitas villa ini dari pengalaman orang lain. (Adv/HR-Online)

Berita Terkait

Grand Hyatt Jakarta, Hotel yang Tepat untuk Para Pebisnis

Bebek Tepi Sawah Bali, Kemewahan di Tengah Persawahan

Berlibur ke Bogor, Menginap di Royal Safari Garden

Sempurnakan Wisata Pantai Bali bersama Best Western Kuta Beach

Sofitel Nusa Dua Bali, Sentuhan Magis ala Prancis

Ini 3 Hotel di Jakarta Terbaik untuk Menemani Libur Akhir Tahun

Microsoft Surface Laptop 13 dengan Chip Qualcomm Snapdragon X Plus

Microsoft Surface Laptop 13 dengan Chip Qualcomm Snapdragon X Plus

Microsoft Surface Laptop 13 hadir dengan versi lebih kecil dari generasi sebelumnya. Perangkat ini memiliki sudut yang lebih tumpul dengan sejumlah pilihan warna baru...
Polres Ciamis Buka Pengaduan Asusila Lindungi Anak, Putus Mata Rantai Kejahatan

Polres Ciamis Buka Pengaduan Asusila: Lindungi Anak, Putus Mata Rantai Kejahatan

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Jawa Barat, konsen terhadap kasus-kasus asusila, apalagi terkait dengan korbannya anak di bawah umur. Maka dari itu, Polres Ciamis membuka pengaduan...
Polisi Ciduk 8 Pelaku Kejahatan di Sumedang Selama Operasi Pekat II Lodaya 2025

Polisi Ciduk 8 Pelaku Kejahatan di Sumedang Selama Operasi Pekat II Lodaya 2025

harapanrakyat.com,- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sumedang, Jawa Barat, berhasil mengungkap jaringan pelaku kejahatan yang meresahkan masyarakat. Mereka terjaring dalam Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat)...
Operasi Pekat Lodaya 2025 Pria Asal Ciamis Ditangkap atas Kasus Penganiayaan

Operasi Pekat Lodaya 2025: Pria Asal Ciamis Ditangkap atas Kasus Dugaan Penganiayaan

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan seorang pria yang inisial JS, warga Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terduga pelaku yang terlibat dalam kasus tindak...
Bocoran Spesifikasi Vivo X200 FE Muncul, Sekilas Mirip dengan X200 Pro Mini

Bocoran Spesifikasi Vivo X200 FE Muncul, Sekilas Mirip dengan X200 Pro Mini

Kabarnya, Vivo sedang menyiapkan smartphone terbaru yaitu Vivo X200 FE. Perangkat ini sekilas mirip dengan X200 Pro mini yang sebelumnya sudah rilis terlebih dahulu...
Penyebab Layar Flickering di HP Lengkap dengan Solusinya

Penyebab Layar Flickering di HP Lengkap dengan Solusinya

Penyebab layar flickering perlu diketahui dengan baik. Dengan mengetahui penyebabnya, maka bisa lebih mudah untuk mengatasinya. Sebenarnya masalah pada layar HP ini bisa diatasi...