Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita TerbaruNiat Sholat Tahajud dan Tata Cara Melaksanakannya

Niat Sholat Tahajud dan Tata Cara Melaksanakannya

Niat sholat tahajud penting diketahui sebelum melakukan ibadah pada sepertiga malam ini. Pentingnya membaca niat karena salah satu rukun dalam sholat tahajud. Sebelum menjalankan sholat sunnah ini, pahami niat dan tata caranya.

Sholat tahajud adalah sholat sunnah yang menjadi anjuran untuk dilakukan umat Islam. Pasalnya, menurut Rasulullah SAW, sholat sunnah ini sebagai sholat yang paling utama setelah melaksanakan sholat wajib lima waktu. Sebelum mulai sholat, maka tidak boleh lupa membaca niat terlebih dahulu.

Baca Juga: Sholat Sunnah Fajar, Ketahui Keutamaan yang Luar Biasa

Niat Sholat Tahajud Ketahui Sebelum Melaksanakannya

Sholat tahajud merupakan amalan sunnah yang menjadi anjuran oleh Nabi Muhammad SAW pada umatnya. Al-Quran menyebutkan bahwa, sholat tahajud mampu untuk mengangkat derajat umat Islam. Sehingga umat-Nya akan mendapatkan tempa terpuji di mata Allah.

Ibadah sunah ini juga disebut dengan qiyamul lail, yang akan mendapatkan tempat sangat istimewa. Umat Islam perlu mengetahui tata cara sholat tahajud yang mustajab dan benar.

Allah SWT mewajibkan umat Islam untuk melakukan sholat wajib. Selain itu, juga memerintahkan Nabi Muhammad untuk melaksanakan tahajud. Hal ini sebagaimana tercantum dalam Al Qur’an Surat Al Isra ayat 79.

Niat Sholat Tahajud dan Tata Cara Melaksanakannya

Sebagaimana tercatat dalam Kitab Fasholatan karya KH R Asnawi dari Kudus nomor 92-93. Terdapat sebuah panduan ibadah yang berhubungan dengan sholat, pelaksanaan tahajud paling sedikit 2 rakaat.

Sementara itu, untuk jumlah batasannya paling banyak yakni 12 rakaat. Salah satu tata cara sholat tahajud yakni pelaksanaannya waktu sepertiga malam hingga sebelum waktu Subuh.

Anjuran pelaksanaan niat sholat tahajud ini setelah tidur. Namun saat melaksanakan sholat malam belum tidur, maka tidak bisa menyebutnya sebagai sholat tahajud.

KH R Asnawi menuliskan, terkait maksud dari tidur meski setelah Maghrib dan sebelum melaksanakan Isya.

Jika setelah tidur belum melaksanakan sholat Isya, anjurannya mendahulukan sholat wajib  terlebih dahulu, lalu melaksanakan tahajud.

Adapun niat sholat sunnah ini pelaksanaannya hampir sama dengan sholat pada umumnya, yakni saat akan melakukan takbiratul ihram.

Niat Sholat Tahajud dan Tata Cara Melaksanakannya

Baca Juga: Sholat Qobliyah Jumat, Tata Cara Pelaksanaan dan Hukumnya

Waktu Mustajab untuk Sholat Tahajud

Sebelum memahami tata cara sholat tahajud, umat Islam perlu untuk mengetahui waktu yang mustajab saat akan melaksanakan amalan sunnah ini. Waktu sholat tahajud ini bisa Anda mulai setelah Isya hingga sebelum Subuh.

Meski demikian, terdapat beberapa waktu yang perlu menjadi perhatian dalam pelaksanaan sholat tahajud adalah sebagai berikut.

  • Melaksanakan sholat sunnah tahajud saat waktu setelah Isya’ hingga pukul 22.00
  • Melaksanakan sholat sunnah tahajud pada pukul 22.00 hingga 01.00 dini hari
  • Untuk melaksanakan sholat sunnah ini pada hanya pukul 01.00 hingga menjelang waktu Subuh
  • Namun terdapat waktu paling utama yakni saat sepertiga malam terakhir. Waktu yang dimaksud sekitar pukul 1 dini hari hingga menjelang waktu Subuh. Sebab, pada waktu tersebut Allah SWT akan mengabulkan setiap permintaan hamba-Nya.

Pelaksanaan Niat Sholat Tahajud dan Tata Caranya

Jika sudah mengucapkan niat sholat tahajud, maka bisa melaksanakan rukun-rukunnya. Mulai dari takbiratul ihram, membaca surat Al Fatihah, Rukuk-Tuma’ninah, lalu I’tidal-Tuma’ninah, dan lainnya hingga salam.

Masih terkait kitab Fasholatan, KH Asnawi menuliskan dalam kitabnya. Setelah membaca Al Fatihah rakaat pertama, akan lebih baik dianjurkan membaca surat Al Kafirun.

Sementara pada rakaat kedua setelah Al Fatihah dengan melafalkan surat Al Ikhlas. Meski untuk melaksanakannya dengan niat sholat tahajud terlihat cukup mudah. Pelaksanaan sholat sunah ini membutuhkan kesabaran luar biasa, apalagi saat sedang nikmat-nikmatnya tidur.

Baca Juga: Shalat Tahiyatul Masjid, Penjelasan Lengkap Tata Cara dan Keutamaan

Kebiasaan Rasul Saat Malam Hari

Kedekatan Aisyah sebagai istri rasul tentunya sebagai sebuah pengalaman berharga. Khususnya bagi umat-Nya yang selalu ingin meniru perilaku-Nya.

Suatu saat, pada sepertiga malam Aisyah terbangun dari tidurnya, kemudian mencari rosul. Hingga akhirnya menjumpai-Nya saat sedang sholat malam.

Nabi seperti biasanya dalam sholat ini memperpanjang waktu berdiri maupun sholat. Bahkan pada sebuah riwayat menyebutkan, kedua telapak kaki baginda nabi pecah-pecah.

Setiap berdoa akan selalu mengucapkan pujian, permohonan doa, serta pengakuan dalam sholat tahajudnya. Berikut doanya.

Niat Sholat Tahajud dan Tata Cara Melaksanakannya

Sungguh benar-benar jadi suri tauladan yang baik bagi umat Islam. Coba mulai sholat sejak saat ini dengan penuh keikhlasan layaknya yang dilakukan oleh Rasululloh SAW.

Kini sebelum melaksanakannya, pahami niat sholat tahajud terlebih dahulu. Jika memiliki kebiasaan baik ini, Allah akan memberikan banyak kebaikan dan pahala. (R10/HR-Online)

Mesa Hira Dituding sebagai Anak Titipan, Keluarga Ikut Disorot

Mesa Hira Dituding sebagai Anak Titipan, Keluarga Ikut Disorot

Mesa Hira dituding sebagai anak titipan di ajang Indonesian Idol 2025 memicu perdebatan hangat di media sosial. Nama Mesa yang berhasil menembus Top 3,...
Buka Pelatihan Government Transformation Academy, Sekda Ciamis: Perkuat Kompetensi Digital ASN

Buka Pelatihan Government Transformation Academy, Sekda Ciamis: Perkuat Kompetensi Digital ASN

harapanrakyat.com,- Sekda Ciamis Andang Firman Triyadi menyebut pelatihan Government Transformation Academy (GTA) dapat memperkuat kompetensi digital ASN. Hal itu ia sampaikan saat pembukaan pelatihan...
Cara Membuat Acara di Facebook

Ketahui Cara Membuat Acara di Facebook

Facebook tidak hanya berfungsi sebagai platform media sosial untuk berbagi pembaruan status atau foto. Lebih dari itu, Facebook juga menyediakan berbagai fitur bermanfaat, salah...
Kandungan Surat At-Talaq Ayat 4, Pesan Tenang di Masa Iddah Wanita

Kandungan Surat At-Talaq Ayat 4, Pesan Tenang di Masa Iddah Wanita

Kandungan surat At-Talaq ayat 4 menyimpan kebijaksanaan mendalam yang menyentuh aspek kehidupan wanita, khususnya terkait masa iddah. Ayat dalam Al Quran ini memberikan pedoman...
Pohon Tumbang Timpa Garasi Mobil Milik Warga Tasikmalaya Saat Hujan dan Angin Kencang

Bruk… Pohon Tumbang Timpa Garasi Mobil Milik Warga Tasikmalaya Saat Hujan dan Angin Kencang

harapanrakyat.com,- Sebuah pohon duku tumbang dan menimpa garasi mobil milik warga di Kampung Cisaro RT 01/06, Desa Cipakat, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat,...
Lampiaskan Nafsu karena Istri Tidak Melayani, Ayah Mencabuli Anak Tirinya Berulangkali di Kota Banjar

Lampiaskan Nafsu Bejat, Ayah Tega Mencabuli Anak Tirinya Berulang Kali di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Seorang ayah di Kota Banjar, Jawa Barat, berinisial S (38) tega mencabuli anak tirinya. Dugaan pencabulan tersebut, karena diduga tidak dilayani oleh sang...